7 Destinasi Wisata di Soppeng yang Wajib Disinggahi
Daftar Isi
Soppeng menawarkan pesona wisata yang memikat, mulai dari panorama alam pegunungan yang menakjubkan hingga wisata budaya yang kaya. Menyaksikan keindahan Kabupaten Soppeng akan menciptakan kenangan wisata yang tak terhapuskan dalam benak.
Kabupaten Soppeng terletak di Sulawesi Selatan, berjarak 150 kilometer dari Kota Makassar dan dikenal dengan sebutan "Bumi Latemmamala". Diperlukan waktu sekitar 3-4 jam untuk tiba di Soppeng. Selain itu, Soppeng memiliki beragam destinasi wisata yang sayang untuk dilewatkan oleh para pelancong. Oleh karena itu, beberapa tempat wisata di Soppeng menawarkan suasana yang menenangkan dan menyegarkan bagi para wisatawan. Berikut ini 7 Destinasi wisata di Soppeng yang wajib disinggahi.
1. Taman Kalong
Saat pertama kali berkunjung ke Soppeng, Taman Kalong adalah tempat yang wajib dikunjungi. Wisatawan tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk menikmati keindahan Taman Kalong yang berada di pusat kota Watansoppeng ini. Taman ini menjadi kebanggaan masyarakat Soppeng lantaran menjadi rumah bagi ribuan kelelawar yang bersarang di sekitarnya.Wisatawan yang ingin melihat kelelawar di sekitar pepohonan taman dapat mengunjungi lokasinya di kelurahan Botto, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng. Sejak diresmikan pada tahun 2017, Taman Kalong telah menjadi daya tarik wisata utama di Soppeng, memikat pengunjung dengan populasi kelelawarnya yang luar biasa. Selain itu, air mancur berwarna-warni di taman ini menjadi pelengkap sempurna untuk menikmati keindahan alam di malam hari.
2. Air Terjun Datae
Air Terjun Datae merupakan destinasi wisata ideal bagi para pecinta trackking yang ingin menikmati keindahan alam dan tantangan pendakian. Akses menuju air terjun ini tidak mudah, sehingga para wisatawan perlu mempersiapkan diri untuk menjelajahi hutan lebat dan mendaki jalur yang curam. Bagi yang mencari pelarian dari keramaian kota, Air Terjun Datae adalah destinasi wisata yang tepat untuk merasakan kedamaian dan keasrian alam.Air Terjun Datae dapat ditemukan di Desa Bulue, Kecamatan Marioriawa, Kabupaten Soppeng. Panorama alam yang spektakuler tersaji di hadapan mata saat melihat air terjun yang mengalir di antara tebing tinggi dan bebatuan besar. Meskipun berada di atas ketinggian, para wisatawan tetap dapat menikmati kesejukan dan kesegaran udara di tempat ini.
3. Gua Coddong
Bagi para pecinta wisata alam dan petualangan, Gua Coddong di Soppeng adalah tempat yang tepat untuk dikunjungi. Gua ini memiliki nilai sejarah yang tinggi, karena dulunya menjadi tempat berlindung bagi manusia purba. Usia Gua Coddong mencapai jutaan tahun, menjadikannya bukti nyata keajaiban alam yang telah terukir sejak lama. Fosil manusia seperti tengkorak menjadi salah satu bukti sejarah yang ditemukan di gua ini.Kisah sejarah yang terukir di Gua Coddong tak menghalangi para wisatawan untuk menikmati keindahan alamnya yang memukau. Gua ini terletak di daerah Cita, Kecamatan Liliriaja, Kabupaten Soppeng, dan terbuka bagi para wisatawan yang ingin menjelajahinya. Di Gua Coddong, wisatawan akan dimanjakan dengan suasana asri dan alami yang jauh dari hiruk pikuk kota. Lebih dari itu, gua ini juga merupakan surga bagi para pecinta fotografi dengan panorama yang memukau dan spot foto yang Instagramable.
4. Puncak Biccuing
Bagi wisatawan yang ingin mengabadikan momen indah di Soppeng, Puncak Biccuing adalah tempat yang wajib dikunjungi. Destinasi wisata yang sedang populer di Soppeng ini, menarik perhatian banyak milenial. wisatawan dapat menikmati momen liburan yang menyenangkan di tempat wisata ini, dengan berbagai wahana menarik seperti monumen cinta, anjungan bicciung, rumah pohon, dan ayunan langit.Puncak Biccuing terletak di kelurahan Botto, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng. Adapun pemandangan alam yang menakjubkan dari atas puncak akan membuat para wisatawan terpesona. Tak heran tempat wisata ini selalu ramai dikunjungi, lantaran udaranya yang sejuk dan suasananya yang nyaman.
5. Desa Mattabulu Soppeng
Bagi pecinta wisata alam, Desa Mattabulu di Soppeng wajib masuk dalam daftar kunjungan. Pengunjung dapat menikmati momen piknik yang menyenangkan di bawah rindangnya pohon pinus yang menjulang tinggi di Desa Mattabulu. Berkemah di antara pohon pinus di desa ini adalah cara sempurna untuk menyatu dengan alam dan menikmati ketenangan.Perjalanan ke tempat ini bisa ditempuh dengan mengunjungi Desa Mattabulu di Kecamatan Lalabata. Berbagai spot foto menarik dan instagramable di desa ini siap memanjakan para pecinta selfie. Di Desa Mattabulu, Pengunjung dapat menemukan berbagai spot foto menarik, seperti sangkar burung, pohon jomblo, dan gardu pandang.
6. Air Terjun Minawoe
Jangan lupa untuk mengunjungi Air Terjun Minawoe, salah satu tempat wisata menarik di Soppeng. Tempat wisata ini dapat ditemukan di Kajuara, Bulue, Kecamatan Marioriawa, Kabupaten Soppeng. Air terjun ini memang indah, namun akses jalannya cukup menantang, terutama saat musim hujan. Oleh karena itu, pengunjung disarankan untuk datang saat musim kemarau.Kejernihan air yang mengalir di air terjun ini sungguh memukau. Adapun Tebing dan bebatuan yang terdapat di Air Terjun Minawoe semakin menambah keindahannya. Sempatkan mampir ke Air Terjun Minawoe saat di Soppeng, nikmati keindahan alam yang mempesona.
7. Rumah Adat Sao Mario
Soppeng tak hanya terkenal dengan keindahan alamnya, tetapi juga kekayaan budayanya. Salah satu bukti kekayaan budaya tersebut adalah Rumah Adat Sao Mario. Rumah ini adalah destinasi wisata yang wajib dikunjungi bagi pecinta budaya dan arsitektur. Destinasi wisata budaya yang menarik ini terletak di Jalan Poros, Kecamatan Marioriawa, Kabupaten Soppeng.Jelajahi ragam rumah adat dengan arsitektur yang memukau di destinasi wisata ini. Di balik arsitektur yang indah, rumah adat ini menyimpan nilai sejarah dan budaya yang dapat dipelajari di museumnya. Selain itu, di dalam museum para pengunjung dimanjakan dengan berbagai benda bersejarah yang menarik untuk ditelusuri.
Demikian penjelasan tentang 7 destinasi wisata di Soppeng yang wajib disinggahi. Semoga bermanfaat untuk semua yang membaca postingan ini.
Referensi:
Dikutip dari berbagai sumber.